Lunturnya Idealisme para Intelektual Muda

Saifuddin Zuhri | Wednesday, September 12, 2012 | 0 komentar
Intelektual muda yang berakar pada para mahasiswa, saat ini mulai hilang seiring dengan membanjirnya kekuatan kapitalisme lewat budaya massa dan budaya instan lainnya.
kapitalisme yang menciptakan budaya massa dan budaya instan tersebut menyebabkan banyak mahasiswa yang datang ke kampus bukan untuk mencari ilmu, namun sekedar untuk mendapatkan gelar.



Indikator persoalan tersebut dapat dilihat dari banyak mahasiswa yang datang ke kampus hanya sekedar "ritual" dan tanpa niatan khusus untuk mengembangkan intelektualitasnya.

Dulu gerakan intelektual mahasiswa tumbuh subur karena rasa nasionalisme, sehingga banyak di antara mereka yang mempunyai idealisme tinggi berbeda dengan keadaan sekarang. Oleh karena itu, saat ini gerakan intelektual muda kampus harus kembali dibangkitkan agar mampu menciptakan perubahan yang mendidik masyarakat karena kondisi gerakan mahasiswa sekarang tidak lagi memiliki konsep dan sikap idealnya sebagai suatu gerakan mahasiswa malah kondisi gerakan mahasiswa sekarang justru tunduk di bawah kekuasaan politisi dan partai politik yang ingin merebut kekuasaan.

Intelektual muda harus dekat dengan masyarakat agar mengetahui permasalahan sesungguhnya yang dihadapi oleh masyarakat karena Intelektual muda kampus dapat tumbuh di mana saja.

Category:

About Biotakson:
Biotakson diambil dari kata biotaksonomi, yang artinya tingkatan-tingkatan dalam biologi, nama ini disesuaikan dengan kontent blog ini yang mengulas hal-hal yang berhubungan dengan biologi ditambah dengan komputer

0 komentar