KOMPONEN PENYUSUN KIMIAWI SEL
Gambar Sel dan Bagiannya. Sumber eBIOLOGI.com |
Di dalam protoplasma terjadi berbagai reaksi kimia, sehingga di dalam protoplasma terdapat unsur kimiawi penyusun sel, yang meliputi senyawa dan unsur.
1. Unsur
Unsur-unsur kimia di dalam sel dpat dibedakan menjadi unsur makro dan unsur mikro.
Unsur makro merupakan unsur yang ditemukan dalam jumlah banyak di dalam sel, seperti karbon, hidrogen, oksigen, nitrogen, kalsium, fosfor, sulfur. Sedangkan unsur mikro merupakan unsur yang ditemukan sedikit di dalam sel, seperti ferum, chlor, kalium, natrium, magnesium, iodim dan unsur lain.
2. Senyawa
Senyawa penyusun sel terdiri dari senyawa organik dan senyawa anorganik.
Senyawa organik terdiri dari karbohidrat, protein dan lipid (lemak), sedangkan senyawa anorganik terdiri dari Air (H2O), garam-garam mineral dan Gas.
Tag: Sel, Unsur, Senyawa, Kimiawi sel, Penyusun sel, Senyawa Organik, Senyawa anorganik
0 komentar